Jaga Kondusifitas Wilayah Gabungan Anggota Polres Sumbawa Barat dan Kompi 2 Yon B Brimob Sumbawa Barat Lakukan Patroli Skala Besar

Barometer99- Sumbawa Barat – NTB. Anggota Polres Sumbawa Barat bersama anggota Kompi 2 Yon B pelopor Brimob Sumbawa Barat menggelar patroli skala besar bertempat di jalan Lintas KTC Taliwang Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat, pada minggu (21/11/21) pukul 21.00 wita.

Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin S.I.K., M. IP, melalui Kasi Humas Polres Sumbawa Barat IPDA Eddy Soebandi, S. Sos, mengatakan, kegitan patroli skala besar adalah sebagai tindak lanjut dukung 16 Program Prioritas Kapolri PRESISI ( Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan ) Poin Nomor 5 tentang Pemantapan Kinerja Pemeliharaan Kamtibmas dan Poin Nomor 11 tentang Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik Polri.

“Kegiatan ini dipimpin oleh Kabag Ren AKP Tauhid bersama anggota gabungan polres Sumbawa Barat dan anggota Brimob Sumbawa Barat, Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) guna untuk menyukseskan kegiatan World Superbike ( WSBK ).”jelasnya

Eddy menambahkan,dalam pengamanan pesta rakyat di komplek KTC anggota Polres Sumbawa Barat juga memberikan imbauan kepada masyarakat tentang kamtibmas dan Prokes Covid-19.

“Agar selalu menerapkan Prokes Covid-19 dan memutus mata rantai penyebaran Virus Corona di dengan cara 5M (Mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir, Memakai masker, Menjaga jarak dan Menghindari kerumunan serta Membatasi mobilisasi)” terangnya

Selama kegiatan berlangsung bisa berjalan dengan aman dan lancar serta masyarakat nyaman dan kondusif.

Syf-14/Humas Polres Sumbawa Barat.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *