Polri  

Personil Polsek Mandor Laksanakan Penanaman Tanaman Jagung

MANDOR LANDAK, Barometer99.com Sejumlah Personil Polsek Mandor melakukan penanaman Jagung Periode Bulan Februari dalam program ketahanan pangan, pada Kamis pagi (13/2/25) diberberapa titik lokasi ketahanan pangan yang ada di Kecamatan Mandor.

Salah satunya yang dilaksanakan oleh Briptu Yakobus Jaguar Aranzo Ruerto, S.H. Bhabinkamtibmas Desa Mengkunyit dengan melakukan penanaman jagung milik KWT Matoa di Dusun Mengkunyit Desa Mengkunyit.

BACA JUGA :  Polisi: Jalan Menyempit di Tikungan Bokak Sekadau Sebabkan Tabrakan Bus dan Innova

Kapolsek Mandor IPTU Yulianus Van Chanel. TK, S.I.P mengatakan bahwa pihaknya akan terus meninjau perkembangan atau progres tanaman jagung dalam program pemerintah pusat mengenai ketahanan pangan.

“Kami akan terus memantau tanaman ini agar nanti hasilnya bagi masyarakat dapat memuaskan sehingga program ketahanan pangan dapat terlaksana dengan baik,” terangnya.

(Egi Gagas T)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *