Mengenang Jasa Pahlawan, Kodim 0732/Sleman Melaksanakan Upacara Bendera

Barometer99-Sleman — Untuk menghormati jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, Komando Distrik Militer (Kodim) 0732/Sleman melaksanakan Upacara Bendera Mingguan yang rutin digelar setiap hari Senin.Seperti pagi ini,(8/7/2024)

Upacara kali ini dipimpin oleh Kasdim 0732/Sleman Mayor Arm Ronang Sasiarto sedangkan selaku Komandan Upacara (Danup) Danramil 04/Tempel Kapten Inf Sujana, Perwira Upacara Danramil 13/Seyegan Kapten Inf Bambang Subiyanto dengan diikuti para Perwira Bintara dan PNS Kodim 0732/Sleman.

BACA JUGA :  Bakti Sosial Dan Bakti Kesehatan Warnai Akhir Latihan PBA Korps Marinir Tahun 2025

Upacara Bendera tidak hanya dijadikan sekedar kegiatan rutinitas saja, namun benar-benar dimaknai sebagai sebuah implementasi dari perwujudan semangat jiwa nasionalisme. Karena dengan cara melalui penghormatan kepada simbol negara sudah mewujudkan penghormatan pula kepada para pahlawan yang sudah memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia.

Lain dari pada itu, Upacara Bendera juga akan terus mengandung makna penting, yakni sebagai pengingat kita semua atas semua jasa dan pengorbanan para pahlawan pendahulu kita.(Mg)

BACA JUGA :  Danramil Moyudan Sleman Hadiri Rakor Pengelolaan Jaringan Irigasi Van Der Wijck

Pendim 0732/Sleman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *