Karnaval Anak TK Se- Kota Palembang Meriahkan Rangkaian HUT RI Ke-78

PALEMBANG – Barometer99.com,- Ribuan murid taman kanak kanak (TK) se Kota Palembang, Senin (28/8/2023) pagi, tumpah ruah memenuhi halaman rumah dinas Wali Kota Palembang.

Mengenakan pakaian adat lengkap dengan aksesorisnya dari berbagai provinsi di Indonesia ini, ribuan anak TK ini bersusun tertib dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 78 membuat gemes Wali Kota Palembang H.Harnojoyo dan Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda yang melepas carnaval tersebut.

“Alhamdulilah acara hari ini sukses berbagai baju adat daerah mereka tampilkan saat melintas dan menyapa kami,” kata Harnojoyo.

Baca juga : Reses Dapil lV DPRD Kota Palembang Masa Persidangan II Tahun 2023

Tidak hanya bikin gemes Harnojoyo dan Fitrianti Agustinda, tak kalah hebohnya juga masyarakat yang didominasi emak emak itu sibuk menyemangati buah hatinya.

Pantauan di lapangan, sesekali anak anak peserta carnaval yang mengenakan baju warna warni dengan atribut nan menarik itu menampilkan atraksi sambil menyapa penonton dan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palembang.

“Mudah-mudahan kegaiatan pertama dan terakhir bersama mereka menjadi kesan yang tak terlupakan,” kata Harnojoyo.

Baca juga : Wujudkan Sustainability, Pusri Berhasil Raih Penghargaan Industri Marketing Champion 2023

Dikatakan Harnojoyo ini pargelaran carnaval TK se Kota Palembang pasca pandemi Covid 19 yang diselengarakan Ikatan Guru Taman Kanak-kanak (IGTK) Persatuan Guru Indonesia (PGRI) Kota Palembang.

“Saya pribadi dan atas nama Pemerintah Kota Palembang mengapresiasi kegiatan Karnaval yang diselenggarakan Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Saya juga sangat senang dan bangga bisa bertemu langsung dengan anak anak TK, menjelang akhir jabatan ini,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palembang Ansori menambahkan, kegiatan Karnaval ini akan menumbuh kembangkan rasa nasionalisme kecintaan terhadap Tanah Air Indonesia yang tercinta sejak dini serta mengenang perjuangan para pahlawan untuk merebut kemerdekaan dari para penjajah.

“Anak merupakan potensi dan penerus cita-cita perjuangan bangsa yang memiliki peran strategis dan mempunyai ciri dan sifat khusus yang memerlukan perlindungan dalam rangka menjamin pertumbuhan dan perkembangan fisik,mental dan sosial secara utuh. Masa depan bangsa saat ini berada ditangan anak-anak saat ini. semakin baik kualitas anak-anak saat ini maka semakin baik pula kehidupan masa depan bangsa,”tutupnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *