Jam Rawan Jadi Fokus, Petugas Polsek Air Besar Ingatkan Bahaya Modus Kejahatan Baru

Polsek Air Besar ~ Polres Landak ~ Polda Kalbar, Barometer99.com ~ Guna menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, personel Polsek Air Besar melaksanakan patroli malam dengan menyasar pertokoan dan tempat berkumpulnya warga di wilayah Kecamatan Air Besar, Kabupaten Landak, Minggu malam (4/1/2026)

Dalam kegiatan patroli tersebut, petugas terlihat menyambangi sejumlah toko yang masih beroperasi serta berdialog langsung dengan pemilik dan warga sekitar. Petugas mengimbau agar masyarakat tetap waspada terhadap berbagai potensi tindak kejahatan, khususnya kejahatan dengan modus baru yang kerap menyasar toko pada malam hari.

Selain itu, patroli juga dilakukan dengan pendekatan humanis. Petugas duduk bersama warga, berbincang santai, sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar masyarakat tidak lengah, meningkatkan kewaspadaan, serta segera melapor ke pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal mencurigakan di lingkungan sekitar.

Kapolres Landak AKBP Devi Ariantari, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Air Besar IPTU Mohammad Ibrahim Malik, S.H., secara terpisah menjelaskan bahwa patroli malam merupakan langkah preventif kepolisian untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas, terutama pada jam-jam rawan.

“Patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat sekaligus mengantisipasi berbagai bentuk kejahatan, khususnya di pertokoan dan pemukiman warga,” jelas Kapolsek.

Lanjut Kapolsek menambahkan, pihaknya juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan. “Kami mengajak seluruh warga untuk tetap waspada, tidak mudah percaya dengan orang yang tidak dikenal, serta segera menghubungi Polsek Air Besar apabila melihat atau mengalami kejadian yang berpotensi mengganggu keamanan,” tambahnya.

Baca Juga :  Polres Metro Jakarta Barat Gelar Apel Operasi Lilin Jaya 2025, Siap Amankan Natal dan Tahun Baru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *