Papua, TNI  

Sentuhan Kasih di Tanah Papua, Satgas Yonif 521/DY Berikan Layanan Mengaji Kepada Anak Anak di Pos Kelila

Barometer99.com Tumbuhkan generasi muda yang berakhlak Satgas Yonif 521/DY mengajarkan anak-anak agar taat untuk beribadah dan mengaji sejak dini di mushola Pos Kelila Distrik Kelila, Kabupaten Memberamo Tengah. (9/7/2025).

Danpos Kelila Letda Inf Imam Akbar Amrullah, S.Tr.Han menyampaikan bahwa kegiatan ini sebegai bentuk perhatian dan kepedulian kepada masyarakat khususnya anak-anak dalam memperdalam ilmu agama islam, Membaca Al-Quran melibatkan pemahaman huruf hijaiyah, tanda baca (harakat), dan ilmu tajwid. Sementara menulis Al-Quran memerlukan penguasaan huruf hijaiyah dan latihan menulis dengan benar.

Selain melaksanakan tugas pokoknya dalam menjaga keamanan di wilayah perbatasan, anggota Satgas Yonif Mekanis 521/DY Pos Kelila juga melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial dengan berbagai metode seperti membantu memberikan pengobatan, melakukan komunikasi sosial dengan masyarakat, hingga menjadi guru mengaji bagi anak-anak.

BACA JUGA :  Sambut Hari Kemerdekaan RI ke 80, Satgas Yonif 131/Brajasakti Gelar Gotong Royong Membersihkan Sekolah di Kampung Yeti Perbatasan Papua

Masyarakat Kampung Kelila mengucapkan terima kasih terhadap kegiatan belajar mengaji yang dilakukan oleh anggota TNI.”Kami semua senang dan sangat berterima kasih dengan adanya bantuan dari anggota TNI yang mau menjadi guru ngaji bagi anak-anak bahkan Alat tulis, Buku, Pensil, Penghapus dan iqro’pun gratis buat kami belajar. Saya melihat anak-anak sangat semangat untuk belajar mengaji.

BACA JUGA :  Tingkatkan Ketahanan Pangan, Babinsa Bantu Warga Tanam Jagung

Letkol Inf Rahadyan Surya Murdata, S.E,M.I.P Dansatgas Yonif 521/DY,

Kegiatan ini merupakan bagian dari beberapa Program Unggulan salah satunya yaitu *”Anak Papua Cerdas,”* Untuk Meningkatkan mutu pendidikan, Kualitas SDM dan menumbuhkan rasa Cinta Tanah air kepada generasi muda

termasuk kegiatan mengajar mengaji kepada anak-anak. Ini sebagai bentuk upaya untuk membangun pondasi kecerdasan spiritual anak-anak di Wilayah Penugasan.

BACA JUGA :  Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 19/105 Trk Bogani Bantu Bangun Masjid Bersama Masyarakat Perbatasan

*70 Tahun Ksatria Tangguh Responsif dan Berintegritas*

(Yonif 521/DY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *