Mapia – Barometer99.com Kegiatan yang dilakukan Babinsa koramil 1705-06/Mapia,Serka Taufik bersama para remaja Masjid Al Muhajirin di Kampung Bomomani, Kabupaten Dogiyai,Provinsi Papua Tengah menunjukkan kepedulian dan semangat gotong royong dalam menjaga kebersihan lingkungan tempat ibadah. (Senin,10 Maret 2025)
Kegiatan pembersihan ini tidak hanya bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman bagi jamaah, tetapi juga mencerminkan nilai-nilai kebersamaan serta tanggung jawab sosial dalam merawat fasilitas umum.
Dengan adanya peran aktif Babinsa dalam kegiatan seperti ini, diharapkan dapat memotivasi masyarakat untuk terus menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan sekitar, baik di dalam maupun di luar area masjid.
Danramil Letda Inf.Frist Karubaba juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan sebagai bagian dari kehidupan sehari-hari, yang tentunya berkontribusi dalam menciptakan suasana ibadah yang lebih khusyuk dan nyaman.
Semoga semangat gotong royong ini terus terjaga dan menjadi contoh bagi masyarakat lainnya dalam merawat lingkungan bersama. (Tim/Red)