TNI  

Tingkatkan Kebugaran Tubuh, Komandan Pasmar 3 Ajak Prajurit Denmako Pasmar 3 Olahraga Gembira

KOTA SORONG PBD, Barometer99.com Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Andi Rahmat M., didampingi Wadan Pasmar 3 Kolonel Mar David Candra Viasco, S.E., M.M., M.Sc., beserta para Asisten Danpasmar 3 mengajak prajurit Denmako Pasmar 3 untuk memelihara ketahanan tubuh dengan melaksanakan olahraga gembira di Kesatrian Agoes Soebekti, Jl. Sorong-Klamono, Km.16, Distrik Klaurung, Kota Sorong, Papua Barat Daya,(18/02).

BACA JUGA :  Kunjungi Kampung Tunagrahita, Ketua Persit Koorcab Rem 081 Diberi Pelukan Oleh Mesinah

Diawali dengan melaksanakan Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) 88 dilanjutkan dengan berlari gembira mengelilingi Kesatrian Marinir Agoes Soebekti yang bertujuan untuk memelihara serta menjaga ketahanan tubuh sehingga tetap terjaga dan terhindar dari segala macam penyakit.

“Olahraga bersama dilaksanakan dengan tujuan untuk memelihara kemampuan fisik prajurit agar tetap terjaga, kompak dan solid. Bagi setiap prajurit menjaga kebugaran tubuh dengan berolahraga secara teratur dan terprogram adalah hal utama khususnya Korps Marinir sehingga dengan kesehatan yang terjaga dapat mendukung kesiapan tugas kedepannya,” tegasnya.

BACA JUGA :  Pimpin Upacara Bendera 17-an, Dandim 1307/Poso, Letkol Arm Edi Yulian Budiargo Bacakan Amanat KASAD

Usai lari gembira seluruh prajurit Denmako Pasmar 3 beserta prajurit Muda angkatan XLIII gelombang 2 melaksanakan pendinginan serta menerima arahan dari Aspers Danpasmar 3 Kolonel Mar Deyna Hakim Galuh Tirtanegara, S.I.Kom., CRMP.

(Tim/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *