Berita  

๐Ÿ๐Ÿ— ๐€๐ซ๐ž๐š ๐„๐ฆ๐›๐ฎ๐ง๐  ๐€๐ค๐š๐ง ๐ƒ๐ข๐›๐š๐ง๐ ๐ฎ๐ง ๐ƒ๐ž๐ง๐ ๐š๐ง ๐“๐ž๐ซ๐ข๐ง๐ญ๐ž๐ ๐ซ๐š๐ฌ๐ข ๐‘๐ฎ๐š๐ง๐  ๐๐ฎ๐›๐ฅ๐ข๐ค ๐ƒ๐ข ๐ˆ๐Š๐

Barometer99,ย Kaltim- Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) membangun 19 titik area embung di kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, sebagai proyek konservasi air yang terintegrasi dengan ruang publik.

โ€œAda yang menarik di kawasan inti pusat pemerintahan selain istana, kantor presiden, kantor kemenko, kemudian hunian asri, itu dibangun embung rencananya sebanyak 19 titik,โ€ kata Danis H. Sumadilaga Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN di Menara Pandang, Jalan Sumbu Barat, IKN, (28/7/2024).

Embung seluas dari 1 hektar lebih itu menjadi bagian dari area Sumbu Kebangsaan, Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) di dekat Istana Kepresidenan IKN yang dilengkapi dengan pedestrian, jogging track, hingga ruang publik.

BACA JUGA :  Rencanakan Dana Desa Sebaik - Baiknya Untuk Kemajuan Kampung

Antara melaporkan, suasana di kawasan embung A dilengkapi dengan pemandangan yang hijau dan suasana yang menenangkan.

Air berwarna hijau mengalir di antara vegetasi yang tumbuh subur di tepi danau, seperti pohon-pohon hijau, bunga berwarna-warni, maupun rumput yang rimbun.

Pada ujung embung terlihat kawasan perbukitan hijau dibalik bilah sayap garuda yang mendekap Istana Presiden.

BACA JUGA :  Sergap Dua Penadah Sepeda Motor, Tim Puma 2 Tengah Memburu Malingnya

Jalur jogging track yang menjadi akses pelintas di kawasan embung, mengusung konsep jembatan panggung bermaterial kayu yang kokoh.

โ€œSaat ini sudah selesai 14 embung yang kita siapkan seperti di Embung A ini, dengan fungsi menampung air, kedua dia juga sebagai bagian dari pengendali banjir,โ€ katanya.

Embung tersebut berfungsi menangkap air hujan pada sejumlah titik kawasan IKN yang berkontur gelombang, kata Danis menambahkan.

BACA JUGA :  Universitas Terbuka Palembang Wisuda 776 Sarjana, Ini Yang Disampakan Dekan Fhisip UT Pusat dan Direktur UT Palembangย 

โ€œKedua, yang lebih penting lagi ini menjadi area publik.

Ini kan bisa jadi jogging track, masyarakat bisa memanfaatkan ini untuk interaksi ataupun untuk kegiatan-kegiatan sosial maupun lainnya,โ€ ujarnya.

Danis menambahkan fasilitas embung merupakan upaya pihaknya dalam mewujudkan IKN sebagai forest city melalui penyediaan 75 persen area hijau.

โ€œArea publik ini nanti ditanam ribuan pohon akan tumbuh segera, sehingga menjadi daerah-daerah hijau,โ€ katanya. (Red).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *