Koramil 0833/Lowokwaru Penyerahan Kunci Pembangunan Jamban Sehat

BAROMETER99, Malang- Danramil 0833/05 Lowokwaru Kapten Inf R. Pelu. Bersama Staf Ter menyerahkan kunci jamban sehat secara simbolis Program Karya Bakti Satkowil Semester I TA. 2024.

Bertempat di Jl. Sudimoro RT. 5 RW. 5 Kelurahan Mojolangu Kecamatan Lowokwaru Kota Malang-Jumat (21/6/2024).

kegiatan Karya Bakti TNI Satkowil Kodim 0833/Kota Malang Semester I TA 2024 dengan tema “TNI AD Bersama Rakyat Bersatu Dengan Alam Untuk Mengatasi Kesulitan Rakyat,”

Danramil 0833/05 Lowokwaru Kapten
Inf R. Pelu menyampaikan. Karya Bakti TNI merupakan salah satu bagian dari pelaksanaan Bakti TNI untuk menangani masalah-masalah sosial dan kemanusiaan.

Baik berdasarkan permintaan ataupun inisiatif sendiri. Kegiatan yang dilaksanakan dapat bersifat fisik maupun Non fisik yang semuanya berorientasi untuk menciptakan Ruang, Alat dan Kondisi Juang yang tangguh.

Kegiatan Karya Bakti juga diarahkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, serta membantu mensukseskan program pemerintah disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang berlaku di wilayah, ungkapnya.

Kapten Inf R. Pelu menambahkan Kegiatan Karya Bakti TNI Satkowil dilaksanakan oleh Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) jajaran Korem 083/Baladhika Jaya yang menjadi tanggung jawab pelaksanaan tugasnya.

Situasi dan kondisi wilayah antara daerah satu dengan daerah lainnya memiliki karakteristik yang berbeda dan tentunya juga memiliki pendekatan yang berbeda pula. Prioritas kegiatan yang dilaksanakan oleh Satkowil dipilih dengan mempertimbangkan kemampuan.

Satuan, kondisi masyarakat, serta pemilihan obyek kegiatan yang tepat dan bermanfaat bagi masyarakat sehingga kemampuan Satkowil dalam menganalisa dan menentukan sasaran kegiatan adalah kunci keberhasilan Karya Bakti TNI Satkowil TA 2024, pungkasnya.

Dengan tujuan untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan secara fisik dan Non fisik serta untuk membantu percepatan pembangunan di daerah guna mendukung pertahanan negara di darat, imbuhnya.

Kegiatan tersebut di hadiri antara lain Kpt Inf R. Pelu Danramil 0833/05 Lowokwaru, Pasiter Kodim 0833 Lettu Inf Kieswo. S, Stafter, Babinsa Mojolangu, Ketua RW 05. Sucipto (penerima kunci) Ketua RT .05 Seger dan Warga setempat.(Ratri)

Exit mobile version