Kementerian PUPR Fungsionalkan 9 Ruas Tol Baru di Jawa dan Sumatera Dukung Kelancaran Lalu Lintas Nataru 2022/2023

Barometer99– Untuk mendukung kesiapan lalu lintas pada Nataru tahun 2022/2023, Kementerian PUPR akan mengoperasional secara fungsional 7 ruas tol di Jawa dan 2 ruas tol di Sumatra.

Demikian disampaikan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat menghadiri Rakor Lintas Sektoral dalam Rangka Kesiapan Pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru) di Mabes Polri, Jumat (16/12).

“Seluruh jalan tol fungsional sudah siap untuk dilalui. Kami serahkan kepada Bapak Kakorlantas untuk dimanfaatkan atau tidak, sesuai dengan manajemen lalu lintas di lapangan,” kata Menteri Basuki.

BACA JUGA :  Gowes Sehat Insan Pengayoman, Kalapas Sumbawa Besar Ikuti Kegiatan Sepeda Santai Kanwil Kemenkumham NTB

Selain mengoperasionalkan secara fungsional 9 ruas tol tersebut, Kementerian PUPR juga memastikan kesiapan jalan tol yang sudah operasional sepanjang 2.578 km dan jalan nasional sepanjang 46.690 km.(*)

#SigapMembangunNegeri

Editor: Msa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *