Jakarta, Barometer99.com – Dalam rangka mengevaluasi kinerja tahun 2025 dan menyelaraskan langkah untuk pelaksanaan program kerja tahun 2026, Wakil Presiden Gibran Rakabuming melakukan pertemuan dengan seluruh pegawai di lingkungan Sekretariat Wakil Presiden (Setwapres) pada Jumat (09/01/2026).
Pada pertemuan tersebut, Wapres kembali menegaskan bahwa segala kerja yang dilakukan oleh dirinya beserta seluruh pegawai Setwapres bertujuan untuk mendukung kesuksesan program, visi, dan misi Presiden Prabowo Subianto.
Selain itu, Wapres juga menekankan pentingnya prinsip akuntabilitas dan kehati-hatian dalam penggunaan anggaran. Ia memerintahkan agar setiap rupiah yang dikelola di lingkungan Setwapres benar-benar memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat Indonesia.












