Papua Barat Daya, Barometer99.com, 28/1/2026 — Satgas Yonif 763/SBA Pos Konja melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial berupa berbagi makanan kepada siswa-siswi sekolah dasar melalui program “Konsumsi” Pos Konja Solusi untuk Masyarakat Sekitar, yang berlangsung di SD YPPK St. Petrus Yarat Konja, Kabupaten Maybrat, (24/1).
Kegiatan ini bertujuan membantu pemenuhan gizi anak-anak sekolah sekaligus mempererat hubungan antara aparat keamanan dengan masyarakat, khususnya di lingkungan pendidikan. Personel Pos Konja membagikan makanan siap santap kepada para siswa dengan penuh keakraban dan suasana kekeluargaan.
Danpos Konja menyampaikan bahwa program “Konsumsi” merupakan wujud kepedulian terhadap generasi muda serta bentuk nyata pengabdian kepada masyarakat di wilayah binaan. Diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan semangat belajar siswa serta memperkuat komunikasi yang harmonis antara TNI dan masyarakat Kampung Konja.
Pihak sekolah menyambut baik kegiatan tersebut dan mengapresiasi perhatian Pos Konja terhadap kesejahteraan peserta didik. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus berlanjut sebagai bentuk dukungan terhadap dunia pendidikan di wilayah pedalaman Kabupaten Maybrat.
Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman, tertib, dan penuh kebersamaan, mencerminkan semangat kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam membangun wilayah yang damai dan sejahtera. (Pen Yonif 763/SBA)












