Umum  

Personel Polsek Menjalin Laksanakan Sambang Dialogis di Pasar Menjalin

Landak, Barometer99.com – Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, Personel Polsek Menjalin melaksanakan kegiatan sambang dialogis dengan masyarakat dan pedagang di Pasar Menjalin, Kecamatan Menjalin, Kabupaten Landak, Minggu 21 Desember 2025.

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Personel Polsek Menjalin Brigadir Viter, yang secara langsung menyambangi para pedagang dan warga di area pasar. Dalam kesempatan tersebut, Brigadir Viter berdialog dengan masyarakat untuk menyerap aspirasi serta menyampaikan imbauan Kamtibmas agar bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pasar.

Brigadir Viter juga mengajak para pedagang untuk tetap waspada terhadap potensi tindak kriminal seperti pencurian, penipuan, serta menjaga ketertiban dan kebersihan lingkungan pasar demi kenyamanan bersama.

Kapolres Landak AKBP Devi Ariantari, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Menjalin Iptu Hendra Setyawan, A.Md., menyampaikan bahwa kegiatan sambang dialogis merupakan salah satu upaya Polri untuk mendekatkan diri dengan masyarakat serta mengetahui secara langsung situasi dan kondisi kamtibmas di wilayah.
“Kehadiran anggota Polri di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman, sekaligus mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat,” ujar Kapolsek Menjalin.

Dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut, diharapkan tercipta situasi pasar yang aman, tertib, dan kondusif serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri.

Dz

Baca Juga :  Transisi Energi Papua Harus Dimulai dari Pengakuan Kedaulatan Adat dan Suara Orang Papua

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *