Di Bawah Terik Matahari, Sinergi Polisi dan Warga Bangun Akses Listrik Desa Nyiin

Polres Landak ~ Polda Kalbar ~Sie Humas, Barometer99.com ~ Di bawah cuaca yang cerah dan panas, semangat kebersamaan tetap terpancar dalam pelaksanaan kegiatan pengawasan perbaikan jalan yang berlangsung di wilayah Desa Nyiin, Kecamatan Jelimpo, Kabupaten Landak, Jumat (30/1/2026). Kegiatan ini dilakukan guna mendukung kelancaran distribusi material listrik ke desa tersebut.

Pengawasan kegiatan dipimpin langsung oleh Kasubsektor Jelimpo Aiptu Heri Sugiarto, bersama Bhabinkamtibmas Bripka Hendro, serta didampingi Kepala Dusun Asam Mare, Daniel Janteng. Perbaikan jalan dilakukan menggunakan alat berat excavator, mengingat kondisi jalan yang cukup sulit dilalui kendaraan pengangkut material.

Kapolres Landak AKBP Devi Ariantari, S.H., S.I.K., melalui Kasubsektor Jelimpo Aiptu Heri Sugiarto, menjelaskan bahwa kehadiran Polri dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan terhadap pembangunan infrastruktur desa sekaligus memastikan kegiatan berjalan aman dan lancar.

“Pengawasan ini kami lakukan untuk memastikan proses perbaikan jalan berjalan dengan baik, aman, serta tidak menimbulkan gangguan kamtibmas. Jalan ini sangat vital karena menjadi akses utama distribusi material listrik untuk masyarakat Desa Nyiin,” ujar Aiptu Heri.

Lebih lanjut, Aiptu Heri Sugiarto menambahkan bahwa sinergi antara aparat kepolisian, pemerintah desa, dan masyarakat menjadi kunci utama kelancaran kegiatan di lapangan.
“Walaupun cuaca cukup panas, semangat semua pihak sangat luar biasa. Ini menunjukkan kepedulian bersama demi kepentingan masyarakat luas,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dusun Asam Mare, Daniel Janteng, menuturkan bahwa perbaikan jalan tersebut sangat dibutuhkan oleh warga, terutama untuk mempercepat proses pembangunan dan meningkatkan aksesibilitas desa.

“Kami sangat berterima kasih atas pendampingan dan pengawasan dari pihak kepolisian. Jalan ini sudah lama menjadi kendala, dan dengan adanya perbaikan ini, distribusi material listrik bisa berjalan lancar,” tuturnya.

Baca Juga :  Kodim 0818 Malang-Batu: Menembus Hujan Dan Lumpur Demi Jembatan Gantung Garuda Desa Ternyang

Salah satu warga setempat juga mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya atas pelaksanaan kegiatan tersebut.“Kami merasa senang dan terbantu. Jalan yang diperbaiki ini sangat penting bagi kami. Terima kasih kepada semua pihak yang sudah peduli dan turun langsung ke lapangan,” ungkap warga tersebut.

Dengan adanya pengawasan dan kerja sama lintas sektor ini, diharapkan proses perbaikan jalan dapat berjalan optimal dan memberikan dampak positif bagi percepatan pembangunan serta kesejahteraan masyarakat Desa Nyiin.

Penulis : heri humas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *