Danramil 1310-01/Bitung Turun Tangan Lakukan Perataan Tanah Pembangunan Gerai KDMP Manembo Nembo Atas

Bitung, Barometer99.com – Dalam rangka mendukung percepatan pembangunan Gerai Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih, Danramil 1310-01/Bitung Kapten Inf Markus Tilaar, S.Th., melaksanakan kegiatan pengawasan perataan tanah pembangunan Gerai KDKMP bertempat di Kel. Manembo Nembo Atas Kec. Matuari Kota Bitung, pada Kamis, (15/01/2026).

Dalam pelaksanaannya, pekerjaan perataan tanah dilakukan dengan menggunakan alat seadanya seperti Cangkul, Sekop dan Gerobak Artco, sehingga proses pengerjaan dapat berjalan lebih efektif dan efisien. Danramil Bitung Kapten Inf Markus Tilaar, S.Th., secara langsung turun ke lapangan ikut meratakan tanah bersama anggota Koramil, serta berkoordinasi dengan pihak pelaksana dan unsur masyarakat setempat.

Danramil menyampaikan bahwa kegiatan kerja bakti ini merupakan bentuk tanggung jawab TNI AD melalui aparat kewilayahan dalam mendukung program pemerintah khususnya yang berkaitan dengan peningkatan kesejahteraan dan kemandirian masyarakat.
“Dengan adanya Gerai KDKMP, diharapkan ke depan Kelurahan Manembo Nembo Atas dapat menjadi salah satu pusat kegiatan ekonomi masyarakat,” ujarnya.

Terpisah, Dandim 1310/Bitung Letkol Inf Dewa Made DJ, menuturkan, bahwa pembangunan KDKMP diharapkan menjadi sarana pemberdayaan ekonomi desa yang mampu memberikan dampak konkret bagi masyarakat. Karena itu, ia menitikberatkan pentingnya ketepatan jadwal serta kualitas hasil pekerjaan.
“Kami targetkan seluruh pembangunan KDKMP ini bisa selesai tepat waktu. Harapannya, fasilitas ini segera bisa dimanfaatkan masyarakat,” tuturnya.(*)

Publiser : Ratri

Baca Juga :  Percepat Progres Pembangunan, Danrem 131/Stg Tinjau KDKMP di Wilayah Kodim 1310/Btg

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *