Danpuspomad Lakukan Kunjungan ke Makodam I/BB

Medan, Barometer99.com – Danpuspomad Mayjen Cpm Eka Wijaya Permana S.H pada Selasa (13/1/2026) melakukan kunjungan kerja ke Kodam I/BB yang terletak di Jalan Gatot Subroto Medan dan diterima langsung oleh Pangdam I/BB Mayjen TNI Hendy Antariksa beserta sejumlah PJU.

Dalam kunjungan itu, Danpuspomad Mayjen Cpm Eka Wijaya Permana S.H juga ditemani oleh sejumlah PJU Puspomad dan Danpomdam I/BB Kolonel Cpm Henry S.P Simanjuntak S.H M.Hum dan juga sejumlah PJU. Kunjungan itu dilakukan untuk melihat kondisi Makodam I/BB serta bersilaturahmi antara satuan di TNI AD.

Kunjungan yang berlangsung selama kurang lebih 1 jam tersebut pun berakhir dengan berbagi cendramata antara Danpuspomad dan juga Pangdam I/BB Medan.

Danpuspomad Mayjen Cpm Eka Wijaya Permana S.H dalam kunjungan itu mengucapkan terima kasih kepada Pangdam I/BB beserta jajaran yang telah bersedia menerima dirinya dan jajaran di ruangannya, semoga silaturahmi ini tetap terjaga. Ujar Danpuspomad kepada Pangdam I/BB dan juga PJU.

Sumber : Pomdam I/BB

Baca Juga :  Respon Cepat Polisi, Pamapta Polres Landak Tindaklanjuti Laporan Penipuan Online Shopee

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *