Binter Kokoh dan Kuat Satgas Yonif 521/DY Anjangsana Jalin Komunikasi dengan Tokoh Masyarakat

Papua, Barometer99.com – Program Pembinaan Teritorial (Binter) TNI di Papua dirancang untuk mewujudkan Papua yang kokoh dan kuat melalui berbagai kegiatan yang tidak hanya bersifat militer, tetapi juga sosial dan kemasyarakatan dalam rangka Manunggal TNI-Rakyat. (9/1/2025).

Satgas Yonif 521/DY melaksanakan kegiatan anjangsana ke kediaman salah satu tokoh masyarakat di wilayah Napua, Bapak David, Dengan membangun komunikasi sosial serta meningkatkan kedekatan antara Satgas dan masyarakat.

Setibanya di lokasi, rombongan disambut hangat oleh Bapak David beserta keluarga, Perbincangan berlangsung santai membahas situasi keamanan kampung, aspirasi warga, dan harapan masyarakat Papua, Di sela-sela dialog, personel kesehatan dari pos melakukan pemeriksaan kesehatan ringan kepada Bapak David dan keluarga, termasuk pengecekan tekanan darah dan kondisi tubuh secara umum.

Bapak David mengungkapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan, serta menyampaikan dukungan penuh kepada Satgas dalam menjaga keamanan wilayah. “Kehadiran Satgas memberi rasa aman bagi kami. Terima kasih karena selalu hadir untuk masyarakat, tidak hanya soal keamanan, tapi juga peduli kesehatan,” ucapnya.

Komandan Satgas Yonif 521/DY Letkol Inf Rahadyan Surya Murdata,S.E,M.I.P,
Melalui pendekatan Binter TNI berupaya menciptakan kondisi di mana masyarakat merasa aman, didukung oleh pemerintah, dan memiliki kesadaran kolektif untuk menjaga kedaulatan wilayahnya, sehingga terwujud Papua yang “kokoh dan kuat” dalam bingkai NKRI.

Satgas Yonif 521/DY untuk terus menjaga hubungan harmonis. “Kami ingin masyarakat merasa dekat dan nyaman dengan keberadaan kami. Melalui komunikasi aktif dan kepedulian kesehatan dan berbagi kasih sargal kami berharap hubungan ini semakin kuat.”

Tujuan utamanya adalah memperkuat ketahanan wilayah, menumbuhkan kecintaan terhadap NKRI, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat untuk menciptakan lingkungan kampung yang aman, sehat, dan damai.

Baca Juga :  Unit PPA Sat Reskrim Polres Batu Bergerak Cepat Tangani Dugaan Kasus Asusila Sesama Jenis

*Prajurit Macan Kumbang Berhasil (Yonif 521/DY)*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *