Barometer99.com / Banyuwangi Cluring – Babinsa Desa Sembulung Koramil 0825/07 Cluring Serda Wahyudi Hidayat melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) Desa Sembulung, Kecamatan Cluring, Kabupaten Banyuwangi, sebagai upaya memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Kamis 15 Januari 2026
Dalam kegiatan tersebut, Serda Wahyudi Hidayat memberikan penekanan kepada anggota Linmas agar senantiasa berperan aktif dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di lingkungan desa. Menurutnya, Linmas memiliki peran strategis sebagai garda terdepan dalam membantu menciptakan situasi desa yang aman, tertib, dan kondusif.

“Linmas merupakan bagian penting dalam sistem keamanan desa. Diharapkan mampu berpartisipasi aktif serta menjadi ujung tombak dalam tiga pilar desa sebagai sumber informasi yang cepat dan akurat,” ujar Serda Wahyudi.
Ia juga menambahkan bahwa melalui peran aktif Linmas, Babinsa dapat lebih optimal dalam melaksanakan deteksi dini dan cegah dini (ceni dan deni) terhadap berbagai potensi gangguan keamanan yang dapat mengganggu kondusifitas wilayah.
Kegiatan komsos ini sekaligus menjadi sarana untuk mempererat hubungan antara TNI dan komponen masyarakat, khususnya Linmas, sehingga tercipta kerja sama yang solid dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Desa Sembulung.
Dengan adanya sinergi yang baik antara Babinsa, Linmas, dan unsur tiga pilar desa lainnya, diharapkan situasi kamtibmas di Desa Sembulung dapat terus terjaga dengan aman dan kondusif.
Ratri












