Polres Aceh Barat Daya Gelar Bakti Kesehatan untuk Masyarakat Terdampak Banjir

Aceh Barat Daya, Barometer99.com – Polres Aceh Barat Daya (Abdya) menggelar kegiatan Bakti Kesehatan untuk masyarakat terdampak banjir di Desa Pante Geulumpang, Kecamatan Tangan-Tangan, Kabupaten Abdya, pada Selasa (13/01/2026). Kegiatan ini mencakup pemeriksaan kesehatan, pemberian obat-obatan, serta edukasi mengenai kesehatan.

Bakti kesehatan ini merupakan bentuk kepedulian Polres Abdya terhadap kondisi masyarakat pascabanjir. Tim Dokter Kesehatan (Dokkes) yang dipimpin oleh Kasi Dokkes Polres Abdya Dessy Anggraini, Amd. Kep., bekerja sama dengan tenaga kesehatan setempat untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.

Kapolres Abdya AKBP Agus Sulistianto, S.H., S.I.K., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat terdampak dan meningkatkan kesadaran tentang pentingnya menjaga kesehatan. “Kami akan terus berupaya membantu masyarakat yang terdampak banjir dan meningkatkan kualitas hidup mereka,” ujarnya.

Kegiatan ini disambut dengan antusias oleh masyarakat terdampak banjir, yang mengucapkan terima kasih atas bantuan dan perhatian yang diberikan oleh Polres Abdya.

@listyosigitprabowo
@marzukialba_bd91
@sahabatomjuki
@kapolda_aceh
@spripimpoldaaceh
@spripim.polri

Baca Juga :  Tak Kenal Kasta, Kuli Bangunan pun Jadi Sasaran dan Incaran Komsosnya Babinsa Kratonan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *