Antisipasi Kriminalitas, Polisi Laksanakan Patroli Malam dan Dialog Warga

Polsek Air Besar ~ Polres Landak ~ Polda Kalbar, Barometer99.com ~ Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif, jajaran Kepolisian Resor Landak terus meningkatkan kegiatan patroli malam hari di wilayah hukum Polsek Air Besar. Patroli ini sekaligus dimanfaatkan sebagai sarana dialog langsung antara polisi dan warga, guna menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara humanis.”Minggu (11/1/2026),

Kapolres Landak AKBP Devi Ariantari, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Air Besar IPTU Mohammad Ibrahim Malik, S.H., secara terpisah menjelaskan bahwa patroli malam merupakan langkah preventif kepolisian untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya pada malam hari.

Menurutnya, kehadiran polisi di tengah-tengah warga bukan hanya untuk melakukan pengawasan, tetapi juga membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat. “Patroli malam ini bertujuan untuk memastikan situasi tetap aman, sekaligus mendengarkan langsung aspirasi dan keluhan warga terkait keamanan lingkungan,” ujar Kapolsek.

Lanjut Kapolsek menambahkan, pihaknya juga mengimbau warga agar selalu waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas, seperti pencurian dan perkelahian, serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan masing-masing. Ia menekankan pentingnya peran aktif warga dalam melaporkan setiap kejadian mencurigakan kepada pihak kepolisian.

“Kami berharap dengan sinergi antara polisi dan masyarakat, situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Air Besar dapat terus terjaga dengan baik. Keamanan bukan hanya tanggung jawab polisi, tetapi tanggung jawab kita bersama,” tutup IPTU Mohammad Ibrahim Malik.

Baca Juga :  Dukung MBG, Wamendagri Bima Minta Kepala Daerah Cermati SE Mendagri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *