Polsek Kuala Behe – Polres Landak – Polda Kalbar, Barometer99.com – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif pada perayaan pergantian Tahun Baru dikecamatan Kuala Behe, Polsek Kuala Behe melaksanakan kegiatan pengamanan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Kuala Behe, IPTU Eko Kurniawan, S.H., M.H., Rabu (31/12/2025).
Sebelum pelaksanaan pengamanan, terlebih dahulu dilaksanakan apel persiapan bertempat di Mako Polsek Kuala Behe. Apel tersebut dihadiri oleh seluruh anggota Polsek Kuala Behe serta unsur TNI, yakni Babinsa Desa Kuala Behe, Kopda Sahbrani. Apel persiapan ini bertujuan untuk menyamakan persepsi, pembagian tugas, serta memastikan kesiapan personel dalam melaksanakan pengamanan.
Pengamanan difokuskan pada gereja-gereja yang melaksanakan ibadah malam pergantian tahun serta pada titik-titik rawan yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Selain itu, petugas juga melakukan pemantauan terhadap aktivitas masyarakat guna mengantisipasi konvoi kendaraan yang dapat mengganggu kelancaran lalu lintas dan ketertiban umum.
Kapolsek Kuala Behe IPTU Eko Kurniawan, S.H., M.H. menyampaikan bahwa “Kegiatan pengamanan ini dilaksanakan sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat agar perayaan pergantian Tahun Baru dapat berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif.” ungkap Kapolsek.
Dengan adanya sinergi antara Polri dan TNI, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kuala Behe selama perayaan pergantian Tahun Baru tetap aman dan terkendali.
Penulis: Humas Polsek Kuala Behe












