Mesuji, Lampung, Barometer99.com —Jajaran Polres Mesuji melaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka pengamanan malam pergantian tahun 2025 menuju 2026, bertempat dilapangan Apel Mapolsek Simpang Pematang, sebagai bagian dari Operasi Kepolisian Terpusat “Lilin 2025” yang berlangsung mulai 20 Desember 2025 hingga 2 Januari 2026. Rabu (31/12/25)
Apel dipimpin langsung oleh
Kapolres Mesuji AKBP Dr. Muhammad Firdaus S.I.K., M.H., serta dihadiri oleh Jajaran perwira, serta personel gabungan TNI-Polri dan instansi terkait.
Dalam apel tersebut, personel yang akan bertugas mendapatkan pengarahan terkait tugas dan tanggung jawabnya. Fokus pengamanan difokuskan pada beberapa titik strategis seperti gereja, jalur lalu lintas utama, objek wisata, dan pusat perbelanjaan yang berpotensi menjadi lokasi keramaian masyarakat saat malam tahun baru.
AKBP Firdaus menekankan pentingnya pendekatan simpatik, persuasif, dan humanis dalam menjalankan tugas, agar aparat tidak hanya berperan sebagai penegak hukum namun juga sahabat bagi masyarakat.
“Kami telah melakukan berbagai persiapan matang, mulai dari patroli intensif yang telah berjalan sejak minggu lalu hingga doa bersama sebagai bentuk ikhtiar. Personel juga telah diberikan pemahaman tentang pentingnya komunikasi langsung dengan masyarakat melalui patroli dialogis, serta penyebaran informasi tentang layanan darurat 110,” ujar AKBP Firdaus.
Dengan pelaksanaan apel gelar pasukan tersebut Jajaran Polres Mesuji menunjukkan komitmennya untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama malam tahun baru 2026, serta memastikan bahwa seluruh aktivitas perayaan dapat berjalan lancar tanpa hambatan. Masyarakat juga diimbau untuk selalu mematuhi peraturan yang berlaku dan segera menghubungi 110 jika menemukan gangguan keamanan atau membutuhkan bantuan. Harap Kapolres.
(Edy1922)












