Patroli Dialogis Polsek Mandor Jalin Silaturahmi dengan Penjual Durian

Polsek Mandor~ Polres Landak ~ Polda Kalbar, Barometer99.com –  Di tengah sunyinya malam, kehangatan tampak terjalin antara anggota kepolisian dan penjual durian di wilayah Kecamatan Mandor. Minggu malam (28/12/2025), personel Polsek Mandor melaksanakan patroli dialogis di sejumlah titik yang dinilai rawan tindak pencurian.

Dalam kegiatan tersebut, polisi tidak hanya melakukan pemantauan situasi keamanan, tetapi juga menyempatkan diri bersilaturahmi dengan para penjual durian yang masih beraktivitas hingga larut malam. Suasana akrab terlihat saat anggota polisi duduk bersama pedagang, berdialog santai sembari menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

Petugas memberikan himbauan agar para penjual durian tetap waspada terhadap potensi tindak kriminal, terutama pencurian, mengingat aktivitas jual beli durian kerap berlangsung hingga malam hari. Polisi juga mengingatkan agar pedagang tidak segan melapor apabila melihat atau mengalami kejadian yang mencurigakan.

Kapolres Landak AKBP Devi Ariantari, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Mandor IPDA Bernadus Didy Kusnadi, S.H., M.H., secara terpisah menyampaikan bahwa kegiatan patroli malam ini merupakan bagian dari upaya preventif kepolisian untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Patroli ini tidak hanya bertujuan untuk mencegah tindak kejahatan, tetapi juga untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, khususnya para pedagang yang beraktivitas di malam hari,” ujar Kapolsek Mandor.

Lebih lanjut, Kapolsek menambahkan bahwa kehadiran polisi di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.“Kami ingin masyarakat merasa bahwa polisi selalu hadir dan siap memberikan perlindungan. Dengan komunikasi yang baik, potensi gangguan kamtibmas dapat dicegah sejak dini,” tambahnya.

Para penjual durian pun menyambut baik kehadiran polisi dan mengaku merasa lebih aman dengan adanya patroli malam tersebut. Kegiatan ini menjadi wujud nyata pendekatan humanis Polri dalam menjaga keamanan sekaligus membangun kepercayaan masyarakat.

Baca Juga :  Mendagri: Libatkan Semua Pihak, Pemerintah Kerahkan Seluruh Upaya Tangani Bencana Sejak Awal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *