Sinergi TNI dan Warga, Anggota Koramil 06/Smd Tinjau Perbaikan Tanggul Sungai Krueng Pase

Aceh Utara, Barometer99.com – Sejumlah anggota Koramil 06/Smd jajaran Kodim 0103/Aceh Utara melaksanakan peninjauan langsung terhadap proses pengerjaan tanggul yang jebol di Desa Kedai Geudong, Kecamatan Samudera, Kabupaten Aceh Utara. Langkah ini diambil menyusul jebolnya tanggul akibat luapan Sungai Krueng Pase yang sempat mengancam area pemukiman warga sekitarnya. Sabtu (20/12/2025).

Dalam peninjauan tersebut, terlihat pengerjaan difokuskan pada titik kerusakan sepanjang 30 meter dengan menggunakan material tanah dan batu gunung. Perbaikan infrastruktur desa ini didanai melalui anggaran Dana Desa Kedai Geudong dan dilakukan secara intensif dengan mengerahkan alat berat ekskavator untuk memperkuat konstruksi tanggul.

Anggota Koramil 06/Smd hadir di lokasi tidak hanya untuk memantau, tetapi juga memastikan pengerjaan berjalan sesuai dengan rencana teknis agar tanggul mampu menahan debit air yang tinggi di masa mendatang. Kehadiran personel TNI di lapangan merupakan komitmen dalam membantu mengatasi kesulitan masyarakat, terutama terkait infrastruktur pengaman bencana.

Salah satu anggota Koramil 06/Smd menyampaikan bahwa peninjauan ini sangat penting untuk melihat sejauh mana progres pengerjaan di lapangan. “Kami meninjau langsung pembuatan tanggul sepanjang 30 meter ini untuk memastikan penutupan titik jebol dilakukan dengan maksimal. Harapan kita, pengerjaan cepat selesai agar luapan air Sungai Krueng Pase tidak lagi masuk ke desa,” ujarnya.

Diharapkan dengan adanya perbaikan ini, risiko banjir luapan di Desa Kedai Geudong dapat teratasi sepenuhnya. Personel Koramil juga mengimbau warga untuk terus menjaga kekompakan dan segera berkoordinasi jika ditemukan titik-titik tanggul lain yang mulai terkikis akibat arus sungai.

Baca Juga :  Babinsa Tipes Beri Motivasi Siswa SMP Muhammadiyah 6 Mengenal Profesi TNI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *