Kodam Kasuari Resmi tutup TMMD ke-126, Bukti Nyata Kemanunggalan TNI dan Rakyat

Tambrauw, Barometer99.com, PBD(8/11/25) – Melalui TMMD, kita buktikan bahwa TNI senantiasa hadir di tengah-tengah rakyat, bekerja bersama rakyat, dan berjuang untuk kesejahteraan rakyat,” demikian inti pesan yang disampaikan Danrem 181/PVT, Brigjen TNI Slamet Riadi, S.I.P., saat menutup secara TMMD ke-126 Ta 2025, di Kampung Babak, Distrik Bamusbama, Kabupaten Tambrauw,(6/11).

Upacara penutupan yang berlangsung penuh khidmat ini juga menjadi momentum kebanggaan atas terjalinnya kemanunggalan antara TNI dan masyarakat dalam membangun wilayah perbatasan Papua Barat Daya.

Dalam suasana haru dan semangat kebersamaan yang kental, masyarakat Kampung Babak hadir dengan penuh antusias, menyaksikan hasil nyata dari kerja keras selama satu bulan pelaksanaan TMMD. Jalan baru yang telah terbangun, fasilitas ibadah yang diperbaiki, dan sumur bor yang kini mengalirkan air bersih menjadi simbol perubahan dan wujud nyata sinergi antara TNI dan rakyat.

BACA JUGA :  Tingkatkan Kesejahteraan, Koramil 1802-03/Salawati Bagikan Sembako Kepada Masyarakat

Pangdam melalui amanatnya menegaskan bahwa TMMD merupakan operasi bakti TNI yang dilaksanakan secara terpadu dan lintas sektoral, melibatkan berbagai instansi dan seluruh komponen masyarakat untuk mempercepat pembangunan di wilayah pedesaan, terutama daerah yang terpencil dan sulit dijangkau.

“Dengan semangat TMMD, kita mewujudkan pemerataan pembangunan dan ketahanan nasional di wilayah. Ini adalah tekad bersama untuk menghadirkan pembangunan yang berkeadilan sekaligus memperkokoh kemanunggalan TNI dan rakyat,” ujar Pangdam dalam amanatnya.

BACA JUGA :  Kapolda Sumut Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 1.229 Personel

Selama 30 hari pelaksanaan, TMMD ke-126 berhasil menuntaskan berbagai program fisik dan nonfisik. Sasaran fisik utama berupa pengecoran jalan sepanjang 275 meter telah selesai 100 persen, ditambah rehabilitasi satu unit gereja dan pembuatan satu unit sumur bor untuk memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat.

Selaku Inspektur Upacara, Danrem 181/PVT menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Bupati Tambrauw, Forkopimda, dan seluruh masyarakat yang turut berperan dalam menyukseskan program ini Ia berpesan agar hasil pembangunan dirawat dengan baik dan semangat kebersamaan yang telah tumbuh selama TMMD dijaga sebagai modal sosial untuk memperkuat persatuan dan keamanan wilayah.

BACA JUGA :  Danrem 071/Wijayakusuma Hadiri Pembukaan TMMD Reguler 114 Kodim 0712/Tegal

Melalui TMMD ini bukan hanya sebagai retorika saja akan tetapi menjadi simbol nyata keberhasilan sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam membangun. Bukan hanya berupa hasil fisik, tetapi juga semangat kemanunggalan dan harapan baru bagi masyarakat Tambrauw.

(Tim/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *