Polres Mesuji Gelar Anev Kinerja Bhabinkamtibmas, Beri Penghargaan dan Sanksi

Mesuji, Lampung, Barometer99.com –Polres Mesuji menggelar kegiatan Analisa dan Evaluasi (Anev) kinerja Bhabinkamtibmas jajaran Polres Mesuji. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Tri Brata Endra Dharma Laksana dan dipimpin langsung oleh Kapolres Mesuji AKBP Dr. Muhammad Firdaus S.Ik, M.H. Selasa (28/10/2025)

Dalam arahannya, AKBP Firdaus menyampaikan apresiasi kepada para Bhabinkamtibmas yang telah melaksanakan tugas dengan baik dan berdedikasi tinggi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaannya masing-masing.

“Bhabinkamtibmas adalah garda terdepan Polri dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Oleh karena itu, kinerja Bhabinkamtibmas sangat penting untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap Polri,” Ujarnya

BACA JUGA :  Jamin Keamanan Pilkades Serentak di Pasuruan, 950 Personel Gabungan Diterjunkan Polres Pasuruan Kota

Selain itu, mantan Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat itu juga menekankan pentingnya sinergitas antara Bhabinkamtibmas dengan instansi terkait, seperti pemerintah desa, tokoh masyarakat, dan tokoh agama, dalam menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada di masyarakat.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres memberikan penghargaan (reward) kepada 5 personel Bhabinkamtibmas yang berprestasi dalam melaksanakan tugas, serta memberikan sanksi (punishment) kepada 5 personel yang dinilai kurang optimal dalam melaksanakan tugas.

BACA JUGA :  Danramil 03/Serengan Hadiri Rakor FKUB di Wilayah Binaannya

“Pemberian reward dan punishment ini merupakan bentuk pembinaan dari pimpinan kepada anggota, agar seluruh personel dapat termotivasi untuk meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” jelas Kapolres

Kegiatan Anev kinerja Bhabinkamtibmas ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas pelayanan Polri kepada masyarakat, serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Mesuji. Pungkasnya.

BACA JUGA :  Ketua MPR RI Bamsoet Ajak Pengusaha Muda Antisipasi Krisis Global

(Edy1922)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *