Beri Motivasi, Koptu Slamet Babinsa Kelurahan Pakunden Kunjungi Anak Disabilitas

BAROMETER99, Blitar – Seperti yang telah kita tahu tugas seorang anggota Babinsa memang tidak memiliki batas, apapun bentuk kegiatan warganya maka dipastikan seorang Babinsa akan selalu hadir ditengahnya. Koptu Slamet Prasetyo Babinsa Kelurahan Pakunden Koramil 0808/01 Sukorejo menyambangi anak disabilitas berat a.n. Claresia dengan alamat Perum BSR Jln. Bengawan Solo RT. 02 RW. 09 Kel. Pakunden Kec.Sukorejo Kota Blitar, Jumat (12/7/2024).

BACA JUGA :  Sertu Harnawan Dampingi Pengecekan Kesehatan Di Wilayah Binaan

Dalam kegiatan tersebut, Koptu Slamet Prasetyo bersama Bhabinkamtibmas, Dinas Sosial, Perangkat Kelurahan dan Ketua RT setempat, melakukan kunjungan langsung ke rumah anak disabilitas a.n. Claresia untuk memberikan perhatian dan dukungan.

Selain itu, juga memberikan penghiburan, motivasi, senyuman dan santunan kepada anak disabilitas tersebut, serta memberikan dukungan moral dan sosial bagi keluarganya.

Adanya perhatian dan dukungan dari Babinsa, Bhabinkamtibmas, Dinas Sosial, Perangkat Kelurahan dan Ketua RT setempat dalam kegiatan ini, mencerminkan sinergi yang solid dan kepedulian terhadap warga yang membutuhkan perlindungan dan dukungan tambahan.

BACA JUGA :  Untuk Pengembangan Pertanian, Dandim 1707/Merauke Tinjau Lahan Sawah 600 Hektare di Kampung Urumb

Melalui aksi nyata seperti ini, diharapkan anak disabilitas dan keluarganya merasakan bahwa mereka tidak sendirian dan memiliki dukungan dari berbagai pihak dalam menghadapi tantangan kehidupan sehari-hari.

Danramil 0808/01 Sukorejo Kapten Inf Moh.Adchiyak saat ditemui berharap,” kegiatan yang dilaksanakan bersama ini, semoga dapat menjadi landasan untuk terus memperjuangkan hak-hak anak disabilitas, membangun inklusi sosial dan memperluas cakupan kepedulian terhadap kelompok rentan di masyarakat,” ujarnya.

BACA JUGA :  Semarakkan HUT RI Ke-79, Ksatria Yonif 323 Buaya Putih Gelar Lomba dan Makan Bersama

Dengan adanya perhatian dan dukungan dari berbagai pihak, diharapkan juga anak disabilitas dapat tumbuh dan berkembang dengan baik, serta merasa dihargai dan diterima sepenuhnya dalam lingkungan sosialnya, pungkasnya (Dim0808).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *