Boyolali, Barometer99.com – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan produktivitas pertanian di wilayah binaannya, anggota Koramil 09/Sawit Kodim 0724/Boyolali terus aktif mendampingi para petani. Jumat (25/07/2025)
Peltu AB Suprapto dan beberapa Babinsa melaksanakan pendampingan pemupukan di area persawahan Desa Jatirejo, Kecamatan Sawit, Kabupaten Boyolali. Kegiatan ini merupakan bentuk nyata peran serta TNI dalam membantu petani meningkatkan hasil pertanian mereka, khususnya di musim tanam kali ini. Dengan didampingi langsung oleh anggota Koramil Sawit, para petani tampak antusias dan bersemangat melakukan pemupukan secara tepat dan teratur.
“Kami dari Koramil hadir di tengah-tengah petani sebagai wujud kepedulian dan komitmen untuk ikut menjaga ketahanan pangan nasional dari tingkat desa,” ujar Peltu AB Suprapto saat ditemui di lokasi.
Ia juga menambahkan bahwa pendampingan ini tidak hanya sebatas kegiatan fisik semata, namun juga menjadi sarana komunikasi sosial antara TNI dan masyarakat. Diharapkan, dengan penerapan teknik pemupukan yang benar, para petani di Jatirejo dapat memperoleh hasil panen yang lebih optimal.
Program pendampingan petani ini sejalan dengan kebijakan komando atas yang menugaskan Babinsa dan prajurit kewilayahan untuk terus aktif dalam kegiatan pertanian, sekaligus memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga stabilitas ekonomi nasional melalui sektor pertanian.
(Agus Kemplu)