Barometer99.com – Jakarta, 23 Juli 2025 – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menerima kunjungan Chairman & Editor-in-Chief Forbes Media, Steve Forbes, di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (23/7). Pertemuan berlangsung selama lebih dari dua jam dan membahas peluang kerja sama ekonomi, peningkatan investasi, serta penguatan hubungan strategis antara Indonesia dan Amerika Serikat.
Dalam pertemuan yang bersifat tertutup namun hangat dan penuh semangat itu, Presiden Prabowo didampingi oleh Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM, Rosan Roeslani. Kepada awak media usai pertemuan, Rosan menyampaikan bahwa diskusi melibatkan pertukaran pandangan yang mendalam mengenai arah pertumbuhan Indonesia dan potensi kerja sama bilateral ke depan.
> “Pertemuan berlangsung sangat hangat dan produktif. Banyak hal dibicarakan, termasuk bertukar pikiran mengenai bagaimana hubungan antara Indonesia dan Amerika Serikat dapat terus ditingkatkan,” ungkap Rosan.
Rosan juga menambahkan bahwa Presiden Prabowo menegaskan komitmen Indonesia untuk terbuka terhadap kerja sama internasional dalam rangka mendorong kemajuan ekonomi nasional.
> “Presiden menyampaikan visi bahwa Indonesia ke depan harus tumbuh lebih baik dengan bersinergi bersama berbagai negara mitra, termasuk Amerika Serikat. Terutama dalam hal investasi, hilirisasi, dan inovasi teknologi,” jelasnya.
Sementara itu, Steve Forbes menyampaikan apresiasinya terhadap langkah-langkah reformasi yang dilakukan oleh pemerintahan Indonesia saat ini. Ia menggambarkan Indonesia sebagai negara dengan potensi luar biasa yang sedang bersiap untuk lepas landas menuju pertumbuhan ekonomi yang lebih cepat dan inklusif.
> “Kami yakin reformasi yang sedang berlangsung akan memungkinkan Indonesia untuk melangkah lebih jauh. Layaknya roket yang perlahan lepas landas, kini Indonesia mulai bergerak maju menuju kecepatan penuh dalam menciptakan iklim bisnis yang sehat,” ujar Forbes.
Ia juga menyoroti pentingnya hubungan dagang antara Indonesia dan Amerika Serikat yang dinilainya semakin prospektif. Menurutnya, Indonesia adalah negara dengan masa depan cerah yang sangat dibutuhkan dunia saat ini.
> “Kami yakin perdagangan antara Amerika Serikat dan Indonesia akan terus berkembang. Indonesia adalah negara penuh harapan untuk masa depan, dan itulah yang sangat kami butuhkan saat ini di tengah tantangan global,” tambah Forbes.
Kunjungan Steve Forbes ke Istana Merdeka menjadi simbol kepercayaan investor dan komunitas bisnis global terhadap arah kebijakan dan stabilitas ekonomi Indonesia. Pertemuan ini juga memperkuat posisi Indonesia sebagai mitra strategis Amerika Serikat dalam mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang inklusif, berkelanjutan, dan berdaya saing global.
Redaksi