Status Lahan Bandara VVIP Di IKN Dipastikan Sudah Clean And Clear

BAROMETER99,- Kepala Badan Bank Tanah, Parman Nataatmadja memastikan status lahan untuk Bandara VVIP Ibu Kota Nusantara (IKN) di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur sudah berstatus clean and clear.

“Jadi sudah dilepaskan Hak Pengelolaannya (HPL) dari Bank Tanah, HPL tersebut diberikan kepada Kementerian Perhubungan dan dicatatkan sebagai aset barang milik negara Kementerian Perhubungan,” ujarnya saat ditemui di Jakarta, Rabu (28/6/2024).

1. Proses konstruksi Bandara VVIP akan dipercepat

Parman menjelaskan, proses konstruksi Bandara VVIP pun akan dipercepat pembangunannya. Tak hanya itu, ia pun menjelaskan bahwa pemerintah telah menyelesaikan penanganan dampak sosial kemasyarakatan (PDSK) kepada seluruh

2. masyarakat yang terdampak pembangunan Bandara VVIP IKN.

“Jadi sudah clear and clean. Sudah diberikan PDSK-nya juga ke Pak Bupati (Penajam Paser Utara), jadi sudah selesai, tinggal percepatan pembangunannya,” jelas Parman.
Badan Bank Tanah perluas lahan Bandara VVIP IKN Jadi 621 hektar
Badan Bank Tanah adalah badan khusus (sui generis) yang merupakan Badan Hukum Indonesia yang dibentuk oleh Pemerintah Pusat yang diberi kewenangan khusus untuk mengelola tanah Negara.
Untuk diketahui sebelumnya, Badan Bank Tanah telah memperluas area lahan pembangunan Bandara VVIP IKN menjadi 621 hektar. Selain itu, Badan Bank Tanah juga menyediakan lahan untuk Jalan Tol IKN Seksi 5B.

HPL Badan Bank Tanah yang saat ini tengah dikembangkan ialah proyek Penajam Eco City yang berada di PPU, Provinsi Kalimantan Timur. Kawasan ini meliputi area seluas 4.162 hektare, namun untuk komersial hanya seluas hampir 1.000 hektare. Adapun lahan 1.000 hektare ini akan digunakan untuk area komersial, pelabuhan, logistik, bandara VVIP, serta jalan bebas hambatan (tol).
Kawasan ini merupakan salah satu aset persediaan lahan Badan Bank Tanah dari total keseluruhan seluas 18.758 Ha di seluruh Indonesia. Konsep eco city ini menawarkan kota yang sehat, ramah lingkungan, dan berkelanjutan.

3. Bandara VVIP di IKN ditargetkan beroperasi mulai 1 Agustus 2024

Sebelumnya. Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi (BKS), menargetkan Bandara VVIP di IKN bisa beroperasi mulai 1 Agustus mendatang. Dalam kunjungannya pada 3 Juni 2024. Budi mengatakan sudah progres pembangunan di lokasi landas pacu dan gedung terminal.

“Untuk landas pacu dan gedung terminal, perubahannya signifikan, dan terlihat jelas bila dibandingkan saya terakhir kali ke sini pada akhir April lalu. Kemajuan ini tentu sangat menggembirakan,” ujar BKS. Budi pun berharap Bandara VVIP IKN bisa rampung pada 1 Agustus 2024. Dia menargetkan pada Juli 2024 sudah dilakukan uji coba bandara.

“Insyaallah pada Juli kita uji coba dan siap dioperasikan untuk memperingati hari kemerdekaan 17 Agustus nanti,” tutur dia.

#jokowidodo #jokowibersamarakyat #JokowiMembangunNegeri #JokowiMembangunIndonesia #IndonesiaHebat #indonesiaku #lahan #bandara #VVIP #ibukotanusantara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *