Satgas Yonif 125/SMB Beri Pelatihan PBB Bagi Anak Pramuka SMAN 1 Agats

BAROMETER99, Asmat- Satgas pamtas kewilayah Yonif 125/Si’mbisa memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) pramuka kepada anak-anak SMA Negeri 1 Agats di Pos Kout, Distrik Agats, Kabupaten Asmat. Jumat (21/06/2024).

Hal ini disampaikan Danpos Agats Letda Inf Eki Farizkie dalam rilis tertulisnya di Distrik Agats, Minggu (23/06/2024).

Danpos mennyampaikan bahwa kegiatan pelatihan PBB pramuka untuk pelajar sangat penting dalam membentuk karakter kepribadian, kedisiplinan dan rasa cinta tanah air kepada NKRI.

BACA JUGA :  Satgas Yonif 126/KC Eratkan Silaturahmi Melalui Komsos 

“Anggota pramuka yang mengikuti kegiatan PBB di Pos Agats sangat senang dan antusias dalam menerima materi yang diberikan oleh personil Pos Agats,” Ucap Danpos. (Yonif 125/SMB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *