TNI  

Panglima Tinjau Serbuan Vaksinasi Tdi RST Jenderal TNI LB Moerdani

Barometer99, Merauke | Panglima TNI Jendral TNI Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil, Ph.D. didampingi Ny Hetty Andika Perkasa dan rombongan melaksanakan peninjauan serbuan Vaksinasi Covid-19 di RST Jenderal TNI L.B. MOERDANI Tanah Miring dan Baksos kepada Masyarakat Kab. Merauke yang dihadiri lebih kurang 250 orang.

Dalam serbuan Vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan di RST Jenderal L.B. Moerdani Tanah Miring ditinjau lansung oleh Panglima TNI Jendral TNI Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil, Ph.D., Lantamal XI sediri menurunkan tidak kurang dari 9 orang tenaga medis terdiri dari 2 dokter dan 6 perawat serta dipimpin lansung oleh Kadiskes Lantamal XI Mayor Laut (K) Unsyura Dhipa Budaya,S.Si.,M.Farm.,Apt., M.Tr.Opsla.

Ditemui ditempat terpisah Komandan Pangkalan Utama TNI AL ( Danlantamal ) XI Merauke Brigjen TNI (Mar) Edi Prakoso, S.E. mengatakan “Kita mengirimkan 9 orang tenaga medis untuk membantu serbuan vaksinasi di RST Jenderal LB. Moerdani.

BACA JUGA :  Kapolresta Banyumas, Diberi Kejutan oleh Danrem 071/Wijayakusuma

“Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) XI Merauke memberikan kesempatan kepada masyarakat Kota Merauke untuk dapat melaksanakan vaksinasi yang terjadwal di dua tempat yakni Senin & Rabu pukul 08.00 s.d. 12.00 WIT di Rumah Sakit TNI Angkatan Laut (Rumkital) Lantamal XI dan Selasa & Kamis di Balai Pengobatan (BP) Yos Sudarso Lantamal XI Merauke,” jelasnya.

BACA JUGA :  Bantu Kesulitan Masyarakat Sekitar Lanud Haluoleo Gelar Gerakan Pangan Murah Sediakan 3 Ton Beras SPHP Bulog

Danlantamal XI Merauke Brigjen TNI (Mar) Edy Prakoso, S.E., menyampaikan bahwa dimanapun tempatnya Lantamal XI akan siap membantu karena ini sudah merupakan pragram pemerintah, disamping itu serbuan vaksinasi masyarakat ini merupakan arahan Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., dalam rangka mendukung program nasional dua juta orang tervaksin dalam sehari, pungkasnya.

BACA JUGA :  Pangkoarmada III Pimpin Sertijab Tiga Jabatan Strategis, Tekankan Pembaruan Semangat dan Kepemimpinan

Sumber : Dispen Lantamal XI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *