Pj Walikota Palembang Ratu Dewa Tinjau Genangan Air Potensi Banjir

PALEMBANG – Barometer99.com Curah hujan yang cukup deras di kota Palembang PJ Walikota Ratu Dewa bergerak cepat meninjau beberapa titik lokasi yang rawan tergenang air serta berpotensi banjir. Ia pun langsung mengerahkan petugas, Senin (20/11/2023).

Ratu Dewa berjalan kaki memastikan bahwa petugas langsung membersihkan sumbatan-sumbatan pada drainase ataupun parit-parit di Jalan Sultan M Mansyur, kawasan di Jalan Lunjuk Jaya dan daerah lainya.

Dari pantauan di lokasi, ketinggian air bahkan sempat mencapai lutut orang dewasa.

Baca juga : Rencana Penambahan Koridor Feeder di Palembang, Akbar Alfaro: Kami DPRD Akan Mendorong Supaya Cepat Terealisasi

Namun kini genangan air terpantau telah surut kembali setelah sumbatan-sumbatan yang ada telah dibersihkan petugas.

“Pada pagi hari ini karena curah hujan begitu tinggi, saya langsung monitor dan tinjau langsung ke lapangan,” ujar PJ Walikota Palembang Ratu Dewa.

Disampaikannya bahwa memang ada beberapa titik yang terjadi genangan air, seperti di Jalan Sultan Mansyur, Sako, daerah Sekip dan jalan Lunjuk.

Baca juga : Ciptakan Pelayanan Prima, PT TGM Kembali Gelar Uji Kompetensi Bagi Pramudi Feeder LRT Musi Emas

“Saya lihat juga banyak terjadi sumbatan sumbatan, termasuk sampah segera diturunkan karena kita dari awal sudah antisipasi telah ada pembagian zona dari PUPR dan Insyaallah ini cepat kita atasi, mudah mudahan curah hujan cepat reda dan bisa normal kembali,” ujarnya.

Saat meninjau lokasi, pria kelahiran 17 Agustus 1969 ini juga terlihat beberapa kali berdialog dengan warga. Mendengarkan keluh kesah dan aspirasi masyarakat.

Selanjutnya ia mengimbau agar warga bisa disiplin membuang sampah pada tempatnya, karena berpengaruh terharap adanya potensi banjir di musim hujan.

“Sampahnya jangan dibuang di sungai, parit, termasuk di drainase-drainase. karena ini akan menjadi masalah dan air tidak lancar mengalir,” tutupnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *