Ditreskrimsus Polda Kalbar Mengamankan Dua Kontainer, Berisi Minuman Beralkohol di Pelabuhan Dwikora Pontianak

Barometer99 – Pontianak Kalbar- Jajaran Personil Ditreskrimsus Polda Kalbar mengamankan dua kontainer, yang mana didalamnya bermuatan ribuan botol minuman beralkohol.

Dugaan Kontener yang bermuatan minuman beralkohol tersebut diamankan berada tepat di lokasi Pelabuhan Dwikora Pontianak, yang mana akan dikirim ke Jakarta melalui kapal kargo Pontianak tujuan Jakarta.

“Dengan diamankannya kontener bermuatan minuman beralkohol tersebut awak media mencoba mengkonfirmasi Kabid Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Raden Petit Wijaya,kabid humas Polda Kalbar membenarkan bahwa pihaknya sudah mengamankan beberapa kontainer yang diduga berisi minuman beralkohol tersebut

BACA JUGA :  Pembaretan Personil Bintara Remaja angkatan 47 Ditsamapta Polda Kalbar Oleh Kapolda Kalbar

“Dan saat ini minuman beralkohol tersebut sudah diamankan Krimsus Polda Kalbar, tapi permasalahan ini masih dalam pengembangan penyidikan dan penyelidikan,” kata Kombes Pol Raden Petit Wijaya, kepada awak media Selasa 13 Juni 2023 wib.

Tambah Kombes Pol Raden Petit Wijaya, Pengungkapan kasus ini berawal dari penyelidikan Direktorat Reserse Kriminal Khusus. Sementara berkaitan dengan dokumen minuman beralkohol tersebu Kabid Humas Polda Kalbar belum memberikan keterangan, iya mengatakan”

BACA JUGA :  Sigap, Dansat Brimob Polda Kalbar Turun Langsung Bantu Korban Laka Lantas

Mohon bersabar nanti akan disampaikan,saat ini tim masih bekerja meminta keterangan ke beberapa orang” terangnya.

Saat ini barang bukti dua kontainer berisi ribuan minuman beralkohol masih berada tepat di TKP Pelabuhan Dwi Kora Pontianak dan disegel oleh pihak kepolisian Polda Kalbar.

Pewarta: Dr / Tem

Editor : RheeYaa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *