PKS Resmi Usung Anis, DPD Kota Palembang Siap Menangkan Anis pada Pilpres 2024 

Ir. H. Baharuddin, MM, Ketua DPD PKS Kota Palembang, saat di wawancarai, (foto.Yon).

Barometer99- PALEMBANG,- Sebelumnya Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman mengatakan, kepastian dukungan PKS kepada Anis Baswedan pada Pilpres 2024 mendatang didapat setelah memperoleh restu dari Ketua Majelis Syura Habib Salim Segaf Aljufri dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu.

Ketua DPD PKS Kota Palembang Baharuddin mengatakan siap memenangkan Anis Baswedan pada pilpres 2024 mendatang.

“Yang jelas pertama kita akan konsolidasi terlebih dahulu sesuai mesin partai, sehingga partai ini bisa menjadi mesin efektif untuk mengkampanyekan Anis,”katanya saat diwawancarai dikantornya, Rabu (01/02/2023).

Dia bilang, tinggal beberapa hari lagi PKS akan mendeklarasikan secara resmi dan serentak di Indonesia pada saat Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PKS nanti.

“Insyaallah pada tanggal 24 Februari nanti akan di Deklarasikan serentak di DPP dan momentum yang pas ada rakernas se Indonesia dan dihadiri seluruh Kader PKS,”katanya.

Setelah itu, lanjut dia akan disusul oleh DPW dan DPD untuk mendeklarasikan di Provinsi dan Kabupaten Kota sampai ke Ranting.”kemudian juga di teruskan deklarasi di DPW Provinsi sampai ketingkat DPD kabupaten kota masing-masing,”sambungnya.

Baca juga: https://barometer99.com/2023/01/19/lantik-pengurus-dpc-se-sumsel-ahy-ajak-kader-berani-bersuara-kritis

Kemudian, menjalankan program bersama Partai pendukung lainnya agar seiring dengan tujuan memenangkan Capres yang didukung.

“Konsolidasi bagi partai pendukung menyamakan irama menyamakan langkah kerja-kerjanya menjadi kampanye efektif,”jelasnya.

Calon Walikota Palembang ini juga menguraikan bahwa sebelumnya DPD PKS Kota Palembang aktif bertatap muka langsung dengan masyarakat.

“Sebenarnya PKS sendiri sudah memiliki program sendiri yang sudah kita lakukan dari jauh sebelumnya seperti “PKS menyapa” kita turun langsung ke masyarakat setiap minggunya,”urainya.

Selain membantu, dia bilang kader PKS juga mengedukasi masyarakat untuk menambah penghasilan melalui Rumah Keluarga Indonesia (RKI) yang cenderung digandrungi oleh wanita Kader PKS.

“Kita juga aktif setiap minggunya dalam kegiatan kita juga, ada di bawah BPKK yang namanya Rumah Keluarga Indonesia (RKI) yang fungsinya akan mengedukasi masyarakat, membantu hal-hal kesulitan masyarakat,”paparnya.

“Alhamdulillah sejauh ini apa yang sudah kita lakukan mendapatkan respon positif antusias dari masyarakat,”pungkasnya.

Diketahui Sikap PKS yang memastikan mendukung Anies itu menyusul Partai Nasdem dan Demokrat. Dengan dukungan PKS tersebut, koalisi itu telah memenuhi syarat presidential threshold atau ambang batas perolehan suara partai politik untuk dapat mengajukan calon presiden 2024.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *