Barometer99– Jayapura – Pesawat SAM Air dengan Nomor penerbangan PK-SMK yang dipiloti Captain Alexander dan Co-pilot An. Dasly itu tergelincir saat akan mendarat di bandara Beoga Distrik Beoga kabupaten Puncak Papua,Senin (23/1/2023).
Berdasarkan penyekidikan Kepolisian Resor Puncak, kejadian itu disinyalir karena ada kerusakan mesin sehingga menyebabkan pesawat dengan kondisi Api tidak menyala dan tergelincir saat mendarat di Landasan Bandara Beoga.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo, mengemukakan kejadian tersebut disinyalir akibat kerusakan salah satu mesin, mengakibatkan sayap sebelah kanan pesawat mengalami kerusakan.
“ Tidak terdapat korban jiwa dalam kejadian itu. Sedangkan kerugian materil masih dilakukan pendataan oleh personel di lapangan,” ujar Kabid Humas.
Saat ini aparat kepolisian dari Polsek Bioga masih melakukan pengamanan dan penyilidikan sebab-sebab kecelakaan. (P. Siagian).