Masyarakat Desa Lubuk Ampelas Antuasias Dan Apresiatif Atas Program PTSL Tahun 2022

Barometer99– Muara Enim- Antusiasme dan Apresiatif warga desa lubuk ampelas atas adanya program PTSL yang difasilitasi oleh pemerintah desa Lubuk Ampelas kecamatan muara Enim kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan.

Dibincangi di kantor desa , Kepala desa lubuk ampelas , Farizal , menyebutkan apresiasi atas tingginya animo masyarakat desa atas terlaksananya program PTSL ( Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap ) Tahun 2022.

” Alhamdulillah , bahwa PTSL diharapkan mampu dan membantu sehubungan dengan kejelasan atas hak milik baik surat rumah maupun surat sawah warga , Setiap hari kantor desa melayani 20 sampai 30 pemberkasan dari warga yang mengurus surat hak miliknya , ” Jelas Kades Farizal

Lebih jauh disebutkan olehnya , Bagi masyarakat yang belum dan berkenan mengurus PTSL hingga 28 Oktober 2022.

” Bagi masyarakat yang belum mengurus , silahkan ke kantor desa untuk difasilitasi hingga 2 hari ke depan ,” Himbau kades Farizal , yang juga didampingi oleh Deniansyah , selaku ketua tim pemberkasan desa.

Harapan yang sama juga disampaikan oleh salah satu warga desa yang sempat dibincangi awak media.

” Alhamdulillah dan terimakasih , pacak buat surat rumah gratis , biar Ado sertifikat rumah dan mungkin bila suatu saat butuh sebagai jaminan tambahan usaha kita sudah siap ,” Sebut Sukri ( 64 ) warga dusun I lubuk ampelas , yang berprofesi sebagai ojek , seraya menyebutkan rasa terima kasih atas kinerja pelayanan tim pelaksana kegiatan desa.(*)

Editor: Msa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *