PDKN Pastikan Ikut Kontestasi Politik 2024

Barometer99– Menghadapi pesta demokrasi lima tahunan yang rencananya digelar 14 Pebruari 2024 mendatang, Ketua umum Partai Daulat Kerajaan Nusantara Dr.Rahman Sabon Nama didampingi Ketua PDKN/penanggung jawab pendaftaran KPU : Drs Heru Prayitno mendatangi Tim Verifikasi di Hotel Ambarukmo Yogyakarta, Minggu (31/07/2022).

Dijelaskan pria yang pernah menimba ilmu di Universitas Jember (UNEJ) untuk mengecek kesiapan Tim dalam menyiapkan data kelengkapan verifikasi administrasi kepengurusan PDKN di 34 Propinsi dan 75 prosen kepengurusan di tingkat Kabupaten/Kota serta 50 % kepengurusan PDKN di Tingkat Kecamatan se Indonesia.

“Kesiapan Tim dalam menyiapkan data kelengkapan verifikasi administrasi kepengurusan PDKN di 34 Propinsi dan 75 prosen kepengurusan”, kata Rahman Sabon Nama kepada media ini.

Menurutnya Ketua Tim pendaftaran KPU Heru Prayitno mengatakan bahwa untuk menghadapi pendaftaran awal Agustus besok di Komisi Pemilihan Umum (KPU) PDKN sudah hampir seratus prosen rampung memenuhi syarat sebagai Parpol Peserta Pemilu 2024.

“Sebelum di kirim melalui pendaftaran partai dengan upload data ke Sistem Informasi Partai Politik (Sipol) Komisi Pemilihan Umum (KPU)”, pungkasnya. (Fendy’s).

Editor: Msa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *