Lantamal XI Merauke Seleksi Calon Prajurit Khusus PA PK 2022

Barometer99– Merauke- Lantamal XI(17/03). Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) XI Merauke sebagai tuan rumah Panitia Penerimaan Daerah (Panda) Merauke melaksanakan kegiatan Tes Kesegaran Jasmani penerimaan Perwira Prajurit Karier (Pa PK) 2022 khusus tenaga kesehatan yang dilaksanakan di Mako Lantamal XI Merauke Jl. Noari Karang Indah Kabupaten Merauke. Kamis, (17/03)

Pada tes kesegaran jasmani yang diujikan pagi ini yang dipimpin lansung oleh Pabanwatpers Spers Lantamal XI diantaranya uji kemampuan dan ketangkasan fisik dengan mengikuti beberapa ujian. Diantaranya, baterai A (lari 12 menit), baterai B (pull up, sit up, push up, suttle run).

Sedangkan untuk ketangkasan diujikan kemampuan renangnya dengan jarak 25 meter dalam waktu seminimal mungkin dilanjutkan tes postur seluruh tubuh.

Dalam seleksi kali ini diikuti oleh calon perwira prajurit karir (Pa Pk) pria yang berasal dari jurusan kesehatan, mulai dari kedokteran umum hingga keperawatan anestesiologi.

“Lantamal XI Merauke selaku tuan rumah PANDA Merauke penerimaan Perwira Prajurit Karier (Pa PK) 2022 khusus tenaga kesehatan selalu mengedepankan kualitas, sportivitas, serta bebas Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN) untuk mendapatkan Prajurit TNI yang Profesional, Modern dan tangguh,” kata Danlantamal XI Brigjen TNI (Mar) Gatot Mardiyono, S.H. yang terhubung melaluli sambungan telpon.

Danlantamal XI juga memaparkan, tes kesegaran jasmani ini untuk mengetahui lebih jauh kesegaran, ketangkasan dan bentuk postur para calon sebelum dinyatakan lulus.

“Supaya nantinya tidak ada hambatan yang sangat berarti saat mereka mengikuti pendidikan di kawah candra dimuka yang merupakan salah satu persyaratan calon Prajurit TNI,” tandasnya.

Kegiatan ini selaras dengan perintah harian Kasal Laksamana TNI Yudo Margono dalam kutipan “Bangun sumber daya manusia yang unggul dan profesional serta tangguh menghadapi segala ancaman,”

Selama kegiatan berjalan dengan aman dan lancar serta tetap melaksanakan protokol kesehatan covid-19 sesuai anjuran pemerintah.

Sumber : Dispen Lantamal XI

Editor: Msa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *